Minggu, 12 Februari 2012

Pembuktian Milan Tanpa Ibra


Sempat tertinggal lewat gol Antonio Di Natale di babak pertama, AC Milan bangkit dengan membalikkan keadaan menjadi 2-1 untuk kemenangan Rossoneri atas Udinese.

Dengan upaya tersebut, pelatih Massimiliano Allegri memberi aplaus terhadap para pemainnya yang bermain bagus. Terutama dengan dua striker baru mereka, Maxi Lopez dan Stephan El Shaarawy yang masing-masing mencetak gol pada laga tersebut.

“Saya pikir kami memainkan pertandingan yang bagus. Kami memulai dengan baik tapi dihukum selama paruh pertama. Di babak kedua kami membaik. Menunjukkan keberanian dan mengambil risiko lagi,” ujar Allegri seperti disitat Goal, Minggu (12/2/2012).

“Kami prihatin dengan hasil terakhir kami (ditahan imbang Napoli dan kalah dari Juventus). Tetapi kami harus mengalahkan Udinese semangat kami telah membuat perbedaan. Kami kohesif, terutama di babak kedua,” sambungnya.

Allegri juga memuji permainan positif yang ditunjukkan para pemainnya tanpa kehadiran Zlatan Ibrahimovic. Seperti diketahui, Milan akan menjalani laga tanpa Ibra, setelah striker Swedia tersebut terganjar larangan bertanding selama tiga pertandingan. Dia harap semangat ini bisa dibawa hingga saat melawan Juve dua pekan lagi.

“Ketika tidak ada Ibrahimovic, pemain menampilkan karakteristik yang berbeda, seperti yang ditunjukkan hari ini (melawan Udinese). Maxi Lopez memberi kami motivasi dan melakukan pekerjaan besar,” ujar mantan pelatih Cagliari itu.

“Saya tidak tahu apakah itu bisa menentukan, tapi yang jelas dan yang terpenting adalah sekarang kami harus berkonsentrasi pada pertandingan melawan Juventus,” tandasnya.

Dengan kemenangan ini, Milan kini berhasil mengkudeta Juve dari Capolista dengan koleksi 47 poin. Sedangkan, pekan ini, Bianconeri tidak memainkan laga ke 23, akibat badai salju, yang sekiranya mereka akan melawat ke Bologna. Dengan begitu, Juve masih memiliki dua pertandingan yang belum digelar.


Artikel Terkait:

0 komentar:

Posting Komentar