Sejumlah suporter AC Milan tak puas dengan perilaku klub itu setelah melego dua bintangnya. Wakil Presiden Milan Adriano Galliani berjanji mengembalikan tiket musiman kepada mereka.
Milanisti --tifosi Milan-- berencana menggelar protes saat Trofeo TIM dihelat Sabtu (21/7/2012) malam ini. Mereka bakal mengekspresikan ketakpuasan terhadap ulah Milan yang telah menjual Zlatan Ibrahimovic dan Thiago Silva.
Maklum saja, tiket musiman dilepas berdasar papan-papan iklan didominasi dengan gambar kedua fantasista itu. Mereka merasa ditipu setelah kepergian dua bintang tersebut.
"Milan akan mengembalikan tiket musiman kepada mereka yang tidak puas dengan aktivitas bursa transfer musim panas kami," tandas Galliani kepada Corriere della Sera.
Transaksi tiket musiman "I Rossoneri" menurun drastis setelah sejumlah bintang meninggalkan klub itu. Selain Silva dan Ibrahimovic, masih ada beberapa bintang lama yang tak diperpanjang kontraknya, mulai dari Alessandro Nesta, Gennaro Gattuso, Clarence Seedorf, Filippo Inzaghi, Mark van Bommel hingga Gianluca Zambrotta.
Milanisti --tifosi Milan-- berencana menggelar protes saat Trofeo TIM dihelat Sabtu (21/7/2012) malam ini. Mereka bakal mengekspresikan ketakpuasan terhadap ulah Milan yang telah menjual Zlatan Ibrahimovic dan Thiago Silva.
Maklum saja, tiket musiman dilepas berdasar papan-papan iklan didominasi dengan gambar kedua fantasista itu. Mereka merasa ditipu setelah kepergian dua bintang tersebut.
"Milan akan mengembalikan tiket musiman kepada mereka yang tidak puas dengan aktivitas bursa transfer musim panas kami," tandas Galliani kepada Corriere della Sera.
Transaksi tiket musiman "I Rossoneri" menurun drastis setelah sejumlah bintang meninggalkan klub itu. Selain Silva dan Ibrahimovic, masih ada beberapa bintang lama yang tak diperpanjang kontraknya, mulai dari Alessandro Nesta, Gennaro Gattuso, Clarence Seedorf, Filippo Inzaghi, Mark van Bommel hingga Gianluca Zambrotta.
0 komentar:
Posting Komentar