Senin, 30 Juli 2012

Kejar Kaka, Milan Lewati Amerika


Rencana AC Milan kembali memboyong mantan bintangnya, Kaka, semakin mendekati kenyataan. Bahkan, seperti dilansir Corriere dello Sport, perwakilan "I Rossoneri" dikabarkan akan menuju Amerika Serikat untuk melakukan negosiasi dengan Real Madrid akhir Juli ini.

Ketertarikan Milan terhadap Kaka memang sudah menjadi rahasia umum sepanjang musim panas ini. Presiden AC Milan, Silvio Berlusconi, sempat menyebut bahwa pihaknya akan menerima dengan tangan terbuka jika pemain asal Brasil itu ingin kembali.

Salah satu kendala Milan adalah masalah gaji Kaka yang cukup tinggi dan perbedaan sistem pajak transfer pemain di Spanyol dan Italia. Namun, kini dikabarkan Wakil Presiden Milan, Adriano Galiani, akan bertemu dengan Presiden Madrid, Florentino Perez, di sela-sela tur "Los Galaticos" di AS. Lewat perundingan di Amerika itu, Milan berharap usahanya mengembalikan Kaka ke San Siro berjalan lancar.

Selain Kaka, Milan juga dikabarkan mengincar beberapa penggawa Madrid untuk memperkuad skuadnya musim depan, seperti Ricardo Carvalho, Nuri Sahin, Sami Kheidira, dan Lassana Diarra. Sejumlah pemain incaran itu akan diplot menggantikan beberapa pemain yang hengkang, di antaranya Zlatan Ibrahimovic dan Thiago Silva.


Artikel Terkait:

0 komentar:

Posting Komentar